Pilih Laman
Pembicara Terbaik, Mahasiswi Akuntansi Untar akan Berlaga di Vietnam

30 Maret 2023

Oleh: Admin Pusat

Mahasiswi Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Untar, Esperansya Desmonda Woen dari tim Evergeen, berhasil meraih penghargaan The Best Speaker pada ICAEW Indonesia Business Challenge (IBC) di Ayana MidPlaza, Kamis (30/3).

Penghargaan tersebut mengantar Espansya bergabung sebagai anggota All-Star Team. Tim ini akan mewakilkan Indonesia dalam babak Grand Final ICAEW China and Southeast Asia Business Challenge di Vietnam pada 13 Mei 2023.

Esperansya mengungkapkan kemampuan dalam berpikir kritis dan menyelesaikan masalah didapat melalui pembelajaran di Untar. Ilmu ini membantunya menjawab pertanyaan saat perlombaan dengan baik hingga meraih penghargaan sebagai The Best Speaker.

Menurutnya, pembelajaran di Akuntansi FEB Untar menjadi pembekalan utama dalam mengidentifikasi risiko pada kasus bisnis perlombaan.

“Semangat! Tunjukkan versi terbaikmu. Kamu tidak akan pernah tahu jika belum pernah mencoba,” pesan Esperansya.

ICAEW IBC diselenggarakan kembali secara tatap muka oleh The Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW), setelah tiga tahun secara daring. ICAEW IBC merupakan kompetisi tahunan yang dijadikan ajang untuk menampilkan potensi mahasiswa Indonesia, khususnya di bidang akuntansi.

ICAEW merupakan organisasi yang bertujuan mengembangkan akuntan profesional dunia. Organisasi yang memiliki ribuan anggota yang tersebar di 147 negara ini turut mempersiapkan mahasiswa menjadi akuntan profesional.

Untar melalui program studi sarjana akuntansi dan profesi akuntansi telah terdaftar menjadi anggota ICAEW.

Kompetisi ICAEW IBC melibatkan 15 tim dari 10 universitas terkemuka di Indonesia dari wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Batam. Tahun ini, Tim Gelora dan Tim Justice League dari Universitas Indonesia berhasil meraih juara pertama dan kedua. (VW/YS/AW)

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week