Dok: Humas Untar – AW
Jakarta, kota metropolitan yang tidak pernah tidur, merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 pada 22 Juni 2024.
Mengusung tema “Jakarta Kota Global Berjuta Pesona”, peringatan HUT ke-497 Jakarta menandakan peralihan status ibu kota negara menuju arah pembangunan baru menjadi kota global.
Sejarah Singkat Jakarta
Sejarah Jakarta dimulai dari sebuah pelabuhan kecil bernama Sunda Kelapa yang menjadi titik perdagangan penting di Asia Tenggara.
Pada tahun 1527, Fatahillah dari Kesultanan Demak menaklukkan Sunda Kelapa dan mengubah namanya menjadi Jayakarta, dengan arti kota kejayaan dan kemakmuran. Perubahan nama ini menandai awal mula kota Jakarta yang kita kenal saat ini.
Memasuki masa kolonial Belanda, nama Jayakarta diubah menjadi Batavia pada tahun 1619, saat Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC) mengambil alih kota ini.
Nama Batavia bertahan hingga masa pendudukan Jepang pada tahun 1942, ketika nama kota ini diubah menjadi Jakarta.
Setelah kemerdekaan Indonesia, Jakarta diresmikan sebagai ibu kota negara pada tahun 1966. Dari sini, Jakarta tumbuh pesat menjadi pusat pemerintahan, bisnis, dan budaya.
Perayaan HUT Jakarta

Jakarta Fair Kemayoran // Dok: Jakarta Fair
Setiap tahun, HUT Jakarta dirayakan dengan berbagai kegiatan yang meriah. Salah satu acara utama adalah Jakarta Fair Kemayoran.
Jakarta Fair merupakan pameran terbesar di Asia Tenggara yang menampilkan berbagai produk lokal dan internasional, hiburan musik, hingga kuliner khas Jakarta.
Selain Jakarta Fair, ada juga Festival Ondel-Ondel, sebuah parade seni dan budaya Betawi. Festival ini menampilkan boneka raksasa ondel-ondel, tarian tradisional, dan musik Gambang Kromong.

Ondel-ondel // Dok: Indonesia Kaya
Dalam festival ini, pengunjung dapat menyaksikan berbagai pertunjukan seni yang menggambarkan kekayaan budaya Betawi.
Tantangan dan Harapan
Sebagai kota besar, Jakarta tidak lepas dari berbagai tantangan. Masalah seperti kemacetan, banjir, dan polusi udara menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.
Pemerintah terus berupaya melakukan berbagai perbaikan, mulai dari pembangunan infrastruktur, revitalisasi transportasi publik, hingga program penghijauan kota.
Di sisi lain, perkembangan teknologi dan inovasi membuka peluang baru bagi Jakarta. Dengan adanya smart city initiatives, Jakarta diharapkan bisa menjadi kota yang lebih ramah, efisien, dan berkelanjutan.
Proyek seperti Mass Rapid Transit (MRT) dan Light Rail Transit (LRT) yang terus dikembangkan merupakan langkah konkret untuk menjadikan Jakarta lebih modern dan nyaman.
HUT Jakarta bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momentum untuk refleksi dan perencanaan masa depan yang lebih baik.
Dengan mengenang sejarah dan menyongsong masa depan, kita memiliki peran penting dalam membangun Jakarta menjadi kota yang lebih baik bagi semua.
Artikel disusun dari beberapa sumber (KJ/AW/KJ)