Dok: PSB Untar
Paula Tjatoerwidya Anggarina resmi menyandang gelar Doktor Ilmu Manajemen pada Ujian Terbuka Program Studi (Prodi) Doktor Ilmu Manajemen (DIM) Program Pascasarjana Untar, Senin (10/6) di Auditorium Kampus I Untar.
Paula berhasil meraih IPK 4,00 dengan disertasi yang berjudul “Manajemen Reputasi di Perguruan Tinggi Swasta (PTS) melalui Pemberdayaan Humas.”
Disertasi Paula berawal dari meningkatnya persaingan antar-PTS yang berdampak pada persaingan dalam memperoleh kepercayaan masyarakat, khususnya untuk mendapatkan mahasiswa.
Menurut Paula, Humas PTS harus bisa mengelola reputasi dengan baik untuk memenangkan persaingan dan mempertahankan keberlanjutan PTS.
“Maka dari itu, penelitian ini bertujuan agar PTS dapat mengadopsi strategi keunggulan kompetitif untuk memenangkan persaingan dengan membangun reputasi,” ungkap Paula.
Dari hasil penelitiannya, Paula mengungkapkan bahwa reputasi PTS dipengaruhi oleh 5 faktor utama yaitu akreditasi, kualitas lulusan, SDM, peringkat (ranking), dan kepemimpinan. Keberhasilan sistem manajemen reputasi ditentukan dari kemampuan Humas dalam mengantisipasi faktor-faktor negatif yang berdampak pada PTS.
“Humas harus memahami peran dan tugasnya dengan tepat sebagai penghubung dalam mengelola informasi dan komunikasi,” ucap Paula.
Ia juga menambahkan hasil penelitian ini juga perlu ditindaklanjuti dengan pedoman operasional PTS agar PTS dapat memahami secara utuh strategi yang perlu disusun untuk membangun reputasi.
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III (LLDikti III) Prof. Dr. Toni Toharudin, M.Sc. yang hadir di acara mengatakan riset Paula sejalan dengan visi LLDikti III dalam meningkatkan akreditasi PTS. Menurutnya, disertasi Paula patut ditindaklanjuti sebagai acuan peningkatan kualitas PTS.
“Terima kasih Bu Paula, kami tunggu disertasinya agar dapat dibaca sehingga nanti bisa meningkatkan kualitas LLDikti III dalam melayani kualitas perguruan tinggi,” ungkap Toni.
Rektor Untar Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan, M.T., M.M., I.P.U., ASEAN Eng., yang juga menjadi ketua sidang dan promotor utama berpesan agar tetap rendah hati, bertanggung jawab dengan gelar yang sudah diraih, dan tetap menjaga nama baik almamater melalui prestasi.
Lulus dengan predikat cum laude, Paula yang menjabat Kepala Kantor Humas Untar menjadi lulusan ke-2 Prodi DIM Program Pascasarjana Untar. (CS/AW/KJ)