Irpan Hidayat resmi menyandang gelar Doktor Teknik Sipil setelah mempertahankan disertasinya yang berjudul “Transformasi Wavelet dalam Meminimalkan Noise Getaran Kabel”, Kamis (19/1) di Kampus Untar.
Sidang diketuai Rektor Untar Prof. Ir. Agustinus Purna Irawan, M.T., M.M., I.P.U., AE, dan sebagai penguji Prof. Dr-Ing. Herman Parung, M.Eng, Prof. Ir. Sofia W. Alisjahbana, M.Sc., Ph.D., IPU., Dr. Ir. Najid, M.T., dan Dr. Ir. Onnyxiforus Gondokusumo, M.Eng., Sedangkan sebagai promotor utama Prof. Dr. Roesdiman Soegiarso, Ph.D., dan sebagai co-promotor Prof. Dr.Eng. Ir. Made Suangga, M.T.
Irpan mengungkapkan penelitiannya dilatarbelakangi oleh kesulitan mendapatkan nilai frekuensi pada kabel struktural yang timbul akibat adanya noise atau gangguan pada rekaman data sinyal.
Berdasarkan penelitian, transformasi wavelet diskrit dapat mereduksi noise pada kabel, sehingga frekuensi getaran pada kabel dapat lebih mudah diperoleh.
Berkesempatan memberikan pesan, promotor utama Prof. Dr. Roesdiman Soegiarso, Ph.D., berharap Irpan dapat membangun karya tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga ntuk keluarga, masyarakat, komunitas dan dunia pendidikan.
Irpan Hidayat lulus dengan IPK 4,00, menjadi lulusan Doktor Teknik Sipil Untar ke-62. (DW/AW)