Dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat sesuai ketentuan pemerintah, Untar sukses menggelar wisuda ke-78 secara pass-through dan daring, pada 27-28 November 2021. Mengantongi ijin penyelenggaraan dari pemerintah, wisuda ke-78 diikuti 1.340 wisudawan/wati lulusan Sarjana, Profesi, Magister, dan Doktor yang disiarkan secara live streaming melalui channel Youtube Untar Jakarta dari gedung Jakarta Convention Centre, Senayan.
Membuka Sidang Terbuka, Rektor Untar Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan, IPU, ASEAN Eng. mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan/wati beserta keluarga atas kelulusan yang diraih dan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan orangtua mengirimkan putra putrinya menempuh pendidikan tinggi di Untar. Melalui proses pembelajaran berkualitas yang mengedepankan nilai-nilai Integritas, Profesionalisme, dan Entrepreneurship (IPE), Untar berharap dapat memberi bekal tidak saja kemampuan akademik namun juga kemampuan non akademik (soft skill), serta meningkatkan kompetensi dan kemampuan di berbagai bidang sehingga tidak tertinggal dengan kemajuan teknologi dan peradaban. “Belajar sepanjang hayat merupakan hal sangat penting agar meningkatkan pengetahuan, pengalaman, dan kompetensi. Berperan secara aktif untuk kemajuan bangsa dan negara dengan membagikan pengetahuan dan kompetensi yang dimiliki, sangat diperlukan oleh masyarakat luas,” ujar Rektor.
Presiden RI Ir. H. Joko Widodo turut menyambut sivitas akademika Untar yang mengikuti wisuda hybrid ini. “Untar telah melahirkan lebih dari 100.000 alumni yang berkarya di berbagai bidang, di dalam maupun luar negeri. Hal ini menjadi kekuatan besar untuk mendorong lahirnya para entrepreneur di berbagai daerah yang mampu menciptakan lapangan kerja baru agar berdampak bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat,” pesan Presiden.
Menyampaikan ucapan selamat di wisuda hari kedua (28/11) kepada para wisudawan wisudawati yang telah menyelesaikan studinya di Untar, Kepala LLDIKTI III Prof. Dr. Agus Setyo Budi, M.Sc mengatakan “Saudara telah menunjukkan sebagai generasi muda yang dapat dibanggakan dan diharapkan mampu membangun bangsa Indonesia menjadi lebih baik.”
“Terima kasih kepada Untar atas kerja keras dalam membimbing mahasiswa dan mahasiswi terutama mengembangkan kemampuan hard skill dan soft skill melalui berbagai program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM),” tambah Prof. Agus.
“Hari ini merupakan momentum yang membanggakan yaitu melepas para wisudawan dan wisudawati yang telah menyelesaikan studinya di kampus kebanggaan kita semua yaitu Untar. Pada saat yang berbahagia ini saya atas nama Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mengucapkan selamat kepada para wisudawan/wati atas keberhasilannya menyelesaikan studi di Untar,” ujar Sekretaris LLDIKTI wilayah III Dr. Yaya Jakaria yang turut memberikan selamat kepada para wisudawan Untar di hari pertama (27/11) Wisuda.
Salah satu wisudawan terbaik program Sarjana Hukum, Fakultas Hukum, Christian Sutanto menceritakan pengalaman tak terlupakan saat berkuliah di Untar dengan mengikuti program pertukaran mahasiswa internasional di University of Malaya, Kuala Lumpur sebagai bentuk implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). “Program ini membawa sebuah pengalaman baru bagi saya karena telah memberikan kesempatan untuk memperluas relasi dari berbagai negara seperti UK, Australia, China, Thailand, dan Malaysia,” ujar Christian.
Yang lebih unik lagi, salah satu wisudawan berprestasi dari program Magister Akuntansi Yulistin Ferdianto, ternyata adalah seorang ibu bekerja yang mengatakan bahwa perkuliahan online membantu dalam membagi waktu di antara kesibukannya. “Sebagai seorang working mom yang tengah menempuh studi bersama Untar di masa pandemi merupakan sebuah tantangan, dimana saya perlu membagi waktu di antara pekerjaan, studi, dan membantu anak belajar. Namun hebatnya lagi, semua ini bisa dilakukan hanya dari rumah saja,” ucap Yulistin.
Ada yang istimewa pada wisuda kali ini, masih dalam rangka implementasi program MBKM, yaitu dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama dengan PT. Bina Karya Prima, PT. Astra Honda Motor, VIVERE Group, PT. Duraquipt Cemerlang, SMA Katolik Santo Kristoforus I, dan SMA Kristen Yusuf. “Penandatangan ini harus dapat memberi manfaat bagi kedua belah pihak antara lain memberi kesempatan kepada dosen dan mahasiswa memperoleh pengalaman lapangan dengan kerja praktek, mengajar di sekolah, ikut dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat, dan masih banyak lagi,” ujar Rektor mengakhiri sambutannya. -NR-
-JS-
28 November 2021, KS, PKM.