Pilih Laman
59 tahun Fakultas Hukum Untar

28 Oktober 2021

Oleh: Humas UNTAR

7

 

Mengabdi pada bangsa selama 59 tahun, Fakultas Hukum (FH) Untar rayakan ulang tahun dengan berbagai rangkaian acara. Salah satunya Webinar “Perspektif Perusahaan Asuransi terhadap Upaya Kepailitan dan PKPU”, Focus Group Discussion dan Acara Puncak berbagi Awards, yang dilakukan secara daring pada Kamis, (28/10).

Webinar ini menghadirkan Guru Besar Hukum Bisnis dan Hukum Kepailitan Universitas Muhammadiyah Malang Prof. Dr. Rahayu Hartini, S.H., M..Si., M.Hum., membahas mengenai pandemi yang menjadi masalah utama sehingga semua bisnis melambat dan akhirnya mengalami kepailitan. Pengamat Asuransi Kupasi Irvan Rahardjo, S.E., M.M., ANZIIF membahas mengenai mengapa kepailitan asuransi terjadi melalui Otoritas Jasa Keuangan (OJK), karenanya arbitrase sebagai salah satu jalan keluar untuk menyelesaikan sengketa. Sekretaris Pengurus Yayasan Tarumanagara Ariawan Gunadi, S.H., M.H., membahas mengenai peran OJK dalam perasuransian, serta regulator maupun pengawas dalam monitoring dan review normatif regulasi Indonesia. Serta peran kurator, dan perlindungan hukum bagi pemegang polis sampai dengan akibat hukum yang akan terjadi ketika proses kepailitan terjadi.
Puncak Acara dimeriahkan dengan pembacaan penghargaan bentuk apresiasi terhadap Dosen, karyawan dan mahasiswa. Kategori terdiri dari Dosen Berprestasi, Dosen Terfavorit, Karyawan Tetap dan Kontrak Terbaik, Karyawan Terfavorit, Unit Kegiatan Mahasiswa Teraktif dan Mahasiswa Berprestasi.

FH Untar juga menyiapkan berbagai rewards dalam rangkaian lomba yang diadakan sehubungan dengan perayaan Dies Natalis ke-59, seperti Cooking Challenge Awards, TikTok Challenge Awards dan Poster Awards yang diberikan kepada mahasiswa. -SA-

-JS-

28 Oktober 2021, KS, PKM.

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week