Pilih Laman
PPKM Love Story, Senandung Kreasi Florencia Angel, Mahasiswa Fikom Untar

9 Agustus 2021

Oleh: Admin Pusat

3

Tidak hanya berprestasi di bidang akademik, mahasiswa Fikom Untar tentu juga meraih prestasi di bidang non-akademik. Salah satu mahasiswa Fikom Untar Angkatan 2018 bernama Florencia Angelia Caroline menyalurkan kreativitas dengan merilis lagu “PPKM Love Story” dan menyenandungkannya di akun Instagram-nya (@florenciangelll).

Florencia menyampaikan bahwa ia semakin percaya diri, mendorong hobinya dengan sepenuh hati, dan memaksimalkan potensi dalam keadaan apapun, dan memiliki target di setiap kesempatan yang ada.

Meskipun sibuk dengan perkuliahan, ia tetap menyisihkan waktu untuk terus berkarya agar dapat melatih skill dan menjaga mental agar tidak stres. Ia termotivasi karena percaya bahwa ia mampu memaksimalkan kualitas diri sendiri dan berjuang demi meraih masa depan yang berkualitas.

“Fikom Untar selalu mengajarkan bahwa kita harus berpikir kreatif. Apa yang terjadi di dunia ini pasti ada makna positif. Contohnya aku memadu-padankan keadaan saat ini yaitu Pandemi dan PPKM, kemudian aku membuat sebuah karya tanpa menyinggung pihak manapun. Selain itu, Fikom Untar juga mengajarkan bagaimana cara berkonten yang baik melalui media sosial. Konsistensi berkonten adalah yang paling penting dan jangan malu untuk mengasah potensi yang dimiliki,” ungkapnya.

Florencia berpesan, “Tetap lakukan yang terbaik di setiap kesempatan. Berkaryalah tanpa kenal lelah dan bermimpilah tanpa rasa takut. Meskipun begitu, kita harus ingat dengan prioritas. Buatlah skala prioritas kamu saat ini dan menyemangati diri untuk terus produktif di bidang apapun yang kalian rasa cocok dengan kalian. Kita saling support dan saling mendoakan supaya mimpi dan cita-cita kita tercapai. Untuk itu, yuk kita keep doing our best and stay healthy!

Berita selengkapnya terkait ini dapat dilihat melalui tautan berikut: http://siaranjabodetabek.com/baca/20210808/florencia-angel-musisi-asal-jakarta-ciptakan-karya-bertajuk-ppkm-love-story.html (VY)

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week