Pilih Laman
Potensi UMKM dalam Mencapai SDG

4 Desember 2020

Oleh: Humas UNTAR

12

Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Dr. Henny Wirianata, S.E., MSi., Ak., CA menjadi narasumber dalam acara “Peran UMKM dalam Mendukung Sustainable Development Goals (SDG)” yang disiarkan secara daring, Jumat (4/12).

Dalam paparannya, Dr. Henny mengungkapkan Sustainable Development Goals atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) dilaksanakan dengan prinsip universal, integrasi, dan inklusif.

“Memiliki 17 tujuan, 169 target, 241 indikator, SDG atau TPB adalah pembangunan yang menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat, keberlanjutan kehidupan sosial masyarakat, kualitas lingkungan hidup, dan pembangunan yang menjamin keadilan dan terlaksananya tata kelola,” ungkap Dr. Henny.

Dr. Henny berpendapat bahwa Usaha Mikro Kecil Menengah berpotensi mendukung Indonesia dalam mencapai TPB di tahun 2030. “Peningkatan akses layanan keuangan bagi UMKM dan kewirausahaan, serta melanjutkan kebijakan reformasi struktural melalui peningkatan produktivitas ekonomi yang berkelanjutan dapat meningkatkan akses UMKM ke layanan keuangan secara signifikan. Dengan demikian, TPB yang ditargetkan tercapai di tahun 2030 dapat terlaksana,” pungkasnya.

Acara ini merupakan salah satu rangkaian dari acara Webinar Series “Pemanfaatan Teknologi dan Informasi bagi UMKM” yang diselenggarakan Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Untar. Seminar yang merupakan seri ke-tiga dari empat ini dihadiri ratusan mahasiswa dan dosen. -AW-

-JS-

4 Desember 2020, PKM, KS.

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week