Pilih Laman
Diksar Internal, Fondasi Kuat BEM Fikom Untar

29 September 2020

Oleh: Admin Pusat

4

Membentuk sebuah kelompok itu mudah, akan tetapi berbeda dengan membentuk sebuah tim. Kolaborasi, kerja sama, komunikasi, koordinasi, serta konflik tidak bisa dielakkan dan menjadi bagian kehidupan sehari-hari sebuah tim. Setiap orang di dalam tim tentu memiliki tanggungjawab yang dilakukan bersama-sama sesuai porsinya agar mencapai target serta tujuan yang ingin dicapai.

Hal tersebut tidak akan berhasil dicapai jika setiap anggota tim tidak memiliki fondasi pengetahuan dan skill yang mumpuni. Jika kalian berpikir, “Kan semakin berjalannya waktu tentu kita akan belajar,” Anda tidak salah. Jam terbang seseorang memang akan berkembang sejalan dengan pengalaman yang didapatkan.

Untuk membangun fondasi yang kuat, BEM Fikom Untar mengadakan Diksar Internal pada 25 September 2020 dengan tema “H.E.P.I. at Home.” Ketua pelaksana acara ini, Febriana Angel berkata, “Rangkaian acara yang disajikan masih sama kurang lebih dari tahun ke tahun, yang pertama pasti ada kata sambutan dari ketua panitia dan Wakil Dekan, ada sesi sharing dengan alumni BEM dan 5 UKMF (PRO, Oranye, Creadzy, IFocus, TV Fikom).”

“Yang menarik dari Diksar tahun ini pastinya karena diadakan secara online, semuanya jadi harus serba repot sebelum hari H. Buat rekaman performance, shooting masing-masing untuk video rakerma, proses editing video, pembuatan PPT, dan lain-lain,” lanjutnya.

Tema “H.E.P.I. at Home” sendiri dimaksudkan agar para peserta dapat hepi (bahagia) dan juga menghidupi unsur H.E.P.I yang dimiliki Fikom Untar yaitu humanisme, entrepreneurship, profesionalitas, dan integritas.

Febriana berpesan, “Untuk anggota-anggota baru BEM Fikom dan UKMF, selamat datang di organisasi baru kalian, keluarga baru kalian, semoga betah-betah dan dapat tetap produktif walaupun terbatas layar monitor. Semoga Diksar ini dapat membuka pandangan teman-teman juga tentang berorganisasi, dan jadi semangat mengawali periode baru walau #DiRumahAja.” (CA)

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week