Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Creadzy Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Untar menyelenggarakan Workshop Creadzy 2020 bertema “New Media Advertising: Strategy Advertising in New Digital Era” di Kampus I Untar, Selasa (18/2).
“Workshop merupakan bentuk kegiatan belajar di luar kelas. Mahasiswa bisa mendapatkan ilmu di mana saja, tidak hanya di dalam kelas. Belajar di dalam kelas terus dapat membuat mahasiswa bosan,” terang Ketua Program Studi S1 Ilmu Komunikasi Sinta Paramita, S.I.P., M.A.

Menurut Ketua Pelaksana Stella Aurelia, workshop ini untuk mendorong mahasiswa menjadi lebih kreatif, selain memberi wawasan tentang copywriting.
“Acara ini dapat mendorong mahasiswa menggali kreativitas dan lebih berani mengeluarkan maupun mengeksekusi ide-ide yang ada,” ujarnya.
Creadzy (Creative Advertising) adalah UKM Fikom Untar bergerak di bidang periklanan yang melatih anggotanya memiliki skill yang dibutuhkan dunia periklanan seperti editing video dan foto, serta menuangkan ide-ide ke media kreatif seperti poster. Anggota Creadzy aktif dan berprestasi dalam lomba-lomba periklanan, seperti menjadi juara 3 Kompetisi Video Kreatif Iklan Layanan Masyarakat Nasional 2019 di Surabaya.
-JS-



