Pilih Laman
TAR UC Perkuat Kolaborasi dengan Untar

2 Oktober 2019

Oleh: Humas UNTAR

3

Tunku Abdul Rahman University College (TAR UC) Kuala Lumpur, Malaysia berharap kerja sama dengan Untar dapat menguatkan kedua belah pihak. Saat ini, TAR UC sangat menantikan lebih banyak aktivitas antarinstitusi.

Hal tersebut disampaikan oleh President of TAR UC Prof. Ir. Dr. Lee Sze Wei saat berkunjung ke Untar untuk penandatanganan MoU dan MoA dengan Rektor Untar Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan di Kampus I, Rabu (2/10).

Rektor Untar berharap kerja sama ini menjadi kesempatan untuk meningkatkan kolaborasi dalam kegiatan-kegiatan yang memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. Kerja sama tidak hanya sebatas riset dan projek, program pertukaran dosen dan mahasiswa sangat dinantikan oleh TAR UC.

Turut mendampingi pimpinan TAR UC Vice President- Administration and Internationalisation Associate Professor Say Sok Kwan, Dean, Faculty of Communication and Creative Industries Ms. Dearna Kee June Chern, Deputy Dean, Faculty of Accountancy, Finance and Business Dr. Chin Mui Yin.

Dalam waktu dekat, Untar dan TAR UC telah sepakat berkolaborasi dalam penyelenggaraan International Conference of  Entrepreneurship and Business Management (ICEBM) ke-8 yang akan diadakan di kampus TAR UC Kuala Lumpur, pada 7-8 November 2019.

Berita terbaru

Agenda

 

16-24 Jul PEKERTI Batch 2 2024
18 Jul International Seminar: Antibiotics Resistance
31 Jul Batas Akhir Pendaftaran Mahasiswa Baru 2024/25
14-16 Aug PKKMB Untar 2024/25
17 Aug HUT ke-79 Proklamasi RI