Pilih Laman
Roadshow Gerakan Nasional 1000 Startup Digital di FIKom Untar

19 September 2019

Oleh: Admin Pusat

2

  

Pada hari Kamis, 19 September 2019, Local Partner mengadakan seminar yang bertemakan Gerakan Nasional 1000 Startup Digital. Kegiatan ini diadakan di beberapa kota dan saat ini kegiatan diadakan di Ruang 1106 Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara. Acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait opsi dalam inovasi dan kegiatan wirausaha, mendukung peningkatan dan pengembangan perusahaan startup, dan mempersiapkan perusahaan serta produk yang mampu memberikan solusi yang dibutuhkan oleh masyarakat luas. Kegiatan ini disambut dengan antusiasme yang besar dari seluruh peserta yang hadir.

Acara ini dibagi menjadi dua sesi dan sesi pertamanya adalah “Why we Should Start Being an Entrepreneur?” dengan OKE Garden & Hello Beauty. Sesi ini memberikan pandangan mengenai mengapa seseorang, terutama mereka yang masih dalam usia muda, perlu untuk mulai berwirausaha. Selanjutnya adalah sesi “Digital Startup Experience” yang diisi oleh Marcello Judhandoyo yang merupakan Senior Business Development Dailyxsocial.id & Bizhare.id. Sesi ini menceritakan pengalaman beliau dalam menjalani proses sebagai seorang startup founder. Selain itu sesi ini juga menjelaskan berbagai macam alasan untuk terjun dalam dunia startup. Pada akhir acara, sesi ditutup dengan overview program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital oleh pihak Local Partner

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week