Pilih Laman
Design Week 2019: Design for Change dibuka dengan acara Dies Natalis FSRD Universitas Tarumanagara yang ke-25

19 Agustus 2019

Oleh: Admin Pusat

7

Design Week 2019 merupakan suatu rangkaian kegiatan yang diadakan dalam rangka merayakan 25 tahun Anniversary Fakultas Seni Rupa dan Desain Universitas Tarumanagara. Acara ini mengambil tema besar yaitu ‘Design for Change’, dimana desain harus dapat membawa perubahan dan memberikan kontribusi kepada masyarakat. Kegiatan ini juga disponsori oleh produk lem Dextone dan MNC Trijaya 104.6 FM Jakarta sebagai media partner.

                          

  

  

Kegiatan dibuka dengan perayaan Dies Natalis FSRD yang ke-25 tahun yang diselenggarakan Senin, 19 Agustus 2019. Acara dibuka dengan kata sambutan oleh Kurnia Setiawan, S.Sn., M.Hum selaku dekan dan didampingi oleh Noeratri Andanwerti, S.Sn., M.Sn. selaku wakil dekan FSRD UNTAR, kemudian dilanjutkan oleh sambutan Rektor Universitas Tarumanagara, Prof. Dr Agustinus Purna Irawan dan diakhiri oleh kata sambutan dari Dr.Gunardi, S.H.,M.H selaku ketua Pengurus Yayasan Universitas Tarumanagara. Acara Dies Natalis FSRD ke-25 ini turut dihadiri bukan hanya oleh staf-staf karyawan dan para dosen FSRD UNTAR, namun juga dihadiri oleh para mahasiswa, alumni FSRD dan juga petinggi Fakultas lain.

  

Pada acara Dies Natalis ke-25 ini pula, dihadirkan sosok icon FSRD UNTAR yang bernama SARANG yang turut hadir memeriahkan acara dengan membagi-bagikan telur cokelat kepada para tamu undangan. Sarang digambarkan sebagai seorang gadis remaja yang selalu ceria dan merawat telur-telurnya hingga menetas dan dapat menjadi burung-burung dewasa yang terbang meninggalkan sarang-nya untuk menjadi burung yang hebat, sampai pada waktunya burung-burung tersebut kembali kepada sarang, perumpamaan ini digunakan pada Dies Natalis ke-25 ini, FSRD UNTAR kembali mengundang para alumni FSRD UNTAR yang telah berkarya dan terjun ke dalam masyarakat untuk kembali bernostalgia dan merayakan FSRD UNTAR yang telah berdiri dan berkarya selama 25 tahun. Para alumni mengucapkan terima kasih dan memberikan kesan dan pesan kepada seluruh pihak Fakultas dan mahasiswa yang hadir dengan diwakilkan oleh 2 orang alumni yaitu, Isyak Meirobie yang sekarang merupakan wakil Bupati Belitung dan merupakan alumni Prodi Desain Interior FSRD UNTAR dan Budianto Leoputra yang merupakan alumni Prodi DKV FSRD UNTAR. Setelah itu acara dilanjutkan dengan penghargaan kepada dosen dan karyawan FSRD terbaik.

Acara kemudian ditutup dengan foto dan makan siang bersama di area selasar Gedung R lantai 4. Para tamu undangan menikmati makan siang bersama sambil bercengkrama dan menikmati suasana lantai 4 FSRD UNTAR yang dijadikan sebagai area pameran karya alumni dari berbagai generasi FSRD UNTAR.

 

  

Berita terbaru

Agenda

 

16-24 Jul PEKERTI Batch 2 2024
18 Jul International Seminar: Antibiotics Resistance
31 Jul Batas Akhir Pendaftaran Mahasiswa Baru 2024/25
14-16 Aug PKKMB Untar 2024/25
17 Aug HUT ke-79 Proklamasi RI