Pilih Laman
Mardiana, Amalia, dan Kezia menjuarai Kompetisi Nasional Manajemen Risiko 2019

21 April 2019

Oleh: Admin Pusat

3

Universitas Tarumanagara (UNTAR) kembali berhasil menorehkan prestasi gemilang di bidang penalaran. Kali ini prestasi tersebut datang dari tim yang beranggotakan Mardiana, Amalia Audynda, dan Kezia Dayu Prasasti yang berhasil menjadi Juara pertama pada Kompetisi Nasional Manajemen Risiko 2019.

Adapun proses perjuangan ketiga mahasiswi yang berasal dari Fakultas Ekonomi ini untuk meraih gelar juara tidaklah mudah karena harus bersaing dengan banyak kampus top nasional lainnya. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kompetisi bertemakan “Building Technology DNA in Business: Risk vs Opportunities”, ini sekarang dilakukan melalui dua tahap yakni tahap penulisan laporan ilmiah dan tahap pengiriman video presentasi. Adapun puncak acara dan penyerahan piala dilakukan oleh pihak panitia gabungan dari CRMS dan UNPAR pada hari Jum’at, tanggal 5 April 2019. Prestasi ini tentu saja tidak lepas dari dukungan penuh Dekan FE UNTAR, Dr. Sawidji Widoatmodjo, S.E., M.M., M.B.A. dan Direktur Kemahasiswaan dan Alumni UNTAR, Dr. Adianto, M.Sc. yang secara langsung menyelamati anggota tim yang berasal dari program studi S1 Manajemen dan S1 Akuntansi. Hasil ini patut disyukuri bersama karena ini kerja keras yang didukung penuh oleh seluruh elemen civitas akademika UNTAR. Selamat sekali lagi untuk para pemenang!

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week