Pilih Laman
Riset Mahasiswa Fikom Untar Raih Apresiasi Dari Peserta Ekternal KNKH 2018

21 November 2018

Oleh: Admin Pusat

8

  Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara (Fikom Untar) menyenggarakan Konferensi Nasional Komunikasi Humanis (KNKH) dengan tema “Etika Komunikasi Bisnis di Era Kontemporer” Tema ini diambil karena hak publik untuk  mendapatkan informasi yang benar sering tidak diindahkan akibat pertarungan kepentingan dalam hal politik, ekonomi, dan budaya. Selain Konferensi, acara tersebut juga merupakan ajang diseminasi proposal dan hasil riset penelitian dibidang Ilmu Komunikasi. Selain diikuti oleh peserta ekternal, mahasiswa Fikom Untar yang sedang mengerjakan skripsi turut ikut berpartisipasi dalam Konferensi Nasional tersebut.

Mahasiswa mempresentasikan proposal penelitian kepada perserta KNKH 2018 dan mendapat apresiasi dari dosen serta peserta eksternal KNKH. Apresiasi yang diberikan kepada mahasiswa, menambah rasa percaya diri mahasiswa dalam mengahadapi sidang dan memberikan masukan-masukan positif untuk menyempurkan hasil riset.

“Saya merasa bangga bisa mempresentasikan hasil penelitian saya kepada publik. Tadinya saya takut untuk mempresentasikan hasil penelitian saya karena ini baru pertama kali saya ikut ajang sebesar ini. Tapi setelah mempresentasikan hasil riset saya, saya makin percaya diri dan masukan-masukannya sangat keren dan positif dalam mengembangkan skripsi yang sedang saya selesaikan”Ujar Anggi Melinda Mahasiswa Fikom Untar.

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week