Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik (FT) Untar kembali menyelenggarakan Lomba Model Jembatan Kayu (LMJK) yang ke-21. Perlombaan pada tahun ini diikuti tim dari berbagai siswa SMA se Jabotabek dan Bandung dan dibuka Wakil Rektor Dr. R.M. Gatot P. Soemartono., SE., SH., MM., LL.M, di kampus Untar, Sabtu (21/4).
Pada LMKJ, setiap peserta wajib membuat sebuah miniatur atau model jembatan dari kayu khusus, yaitu kayu balsa yang disediakan panitia. Kayu boleh dipotong, dicoak atau ditipiskan, dengan catatan semua potongan masih dapat menunjukkan keaslian kayu resmi. Peserta boleh memakai perekat pilihan sendiri dan model jembatan tidak boleh dicat atau diwarnai.
Pada saat pelaksanaan lomba, model jembatan pertama-tama akan ditimbang dan dinilai oleh dewan juri. Selanjutnya, dilakukan pengujian terhadap model jembatan yang memenuhi persyaratan dengan membebani jembatan sampai jembatan tersebut patah.
Tujuan dari lomba ini adalah untuk menilai model jembatan yang paling efisien dengan spesifikasi yang ditentukan. Model jembatan yang akan dilombakan harus merupakan penyederhanaan dari jembatan nyata yang didesain untuk mampu menyangga beban dari berbagai arah dan dapat dilalui oleh beban yang melintas sepanjang jembatan.
Lomba ini adalah bentuk regional dari suatu acara internasional tahunan yaitu ‘‘International Bridge Building Contest’’, dimana lomba ini pertama kali diselenggarakan di Illinois Institute of Technology Chicago (IIT), Amerika Serikat, pada tahun 1986 dan telah resmi menjadi lomba tahunan sejak tahun 1994.
“Peserta harus berinovasi model struktur jembatan kayu terbaru dengan model-model yang berkreatif dan inovatif seiring dengan berkembangnya teknologi dan menerapkan perhitungan secara teoritis dan eksperimental”, ujar Dekan Fakultas Teknik Harto Tanujaya, S.T., M.T., Ph.D., saat menghadiri kegiatan ini.
Keluar sebagai juara pertama dan ketiga tim dari SMA Aloysius Bandung. Sedangkan SMA Santa Laurensia menjadi juara kedua. Untuk kategori mahasiswa akan diumumkan pada bulan September bertepatan dengan 50 tahun Teknik Sipil Untar.