Pimpinan Untar dan pejabat fakultas yang baru dilantik Rektor Prof. Dr. Agustinus Purna Irawan melantik pejabat struktural di empat fakultas.� Para pejabat tersebut� dilantik untuk menempati beberapa posisi di fakultas ekonomi , fakultas teknik, fakultas hukum, dan fakultas kedokteran.
Pelantikan dihadiri Ketua Pengurus Yayasan Tarumanagara Dr. Gunardi., SH., MH, Sekretaris Pengurus Yayasan Dr. Ariawan Gunadi., SH., MH., Wakil Rektor Dr. RM. Gatot P. Soemartono., SH., SE., MM., LL.M serta para direktur dan dekan, Jumat (9/2) di auditorium Untar.�� Surat Keputusan pengangkatan dibacakan Kepala Sekretariat� Rasji., SH., MH. Kepada para pejabat tersebut Rektor meminta untuk senantiasa mengedepankan integritas dan profesionalisme.� Sekaligus juga mengingatkan bahwa hakekat menjadi pemimpin adalah sebagai pelayan yang harus selalu siap melayani siapapun yang membutuhkan.
Menjadi pimpinan itu tidaklah mudah karena memiliki konsekuensi tanggung jawab yang yang besar termasuk tanggung jawab moral karena akan menjadi contoh baik bagi dosen dan mahasiswa.��� Dan dalam melaksanakan tugas dengan baik perlu perjuangan�, pesan Rektor kepada pejabat yang menempati posisi kepala program studi dan sekretaris program studi di fakultas masing-masing. Sementara itu Ketua Pengurus Yayasan Tarumanagara Dr. Gunardi., SH., MH, menekankan tanggung jawab yang diemban agar dapat meningkatkan reputasi Untar ke tingkat yang lebih tinggi.�� �Yayasan selalu mendukung upaya dalam meningkat kualitas pendidikan di Untar�, ujarnya. Selain pelantikan juga dilakukan penandatanganan pakta integritas sebagai bentuk komitmen dalam menegakkan �salah satu nilai-nilai Untar yaitu Integritas, Profesionalisme dan Entrepreneurship (IPE).