Pilih Laman
Psyphoria 2017 “Indonesia Sedjatikoe” (segera!)

28 Februari 2017

Oleh: Admin Pusat

4

Setiap orang tentu memiliki bakat dan minatnya masing-masing akan tetapi tidak semua orang dapat menyalurkannya. Bakat merupakan potensi yang dimiliki oleh seseorang sebagai bawaan sejak lahir dan minat adalah suatu proses pengembangan dalam menyatukan seluruh kemampuan yang ada untuk mengarahkan individu kepada suatu kegiatan yang diminatinya sehingga menjadi motivasi melakukan sesuatu. Berkaitan dengan hal tersebut, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Tarumanagara (BEM F.Psi UNTAR) mengadakan sebuah kegiatan tahunan yang bernama Psyphoria. Psyphoria berasal dari dua kata, yaitu psychology dan euphoriaPsychology adalah ilmu yang mempelajari proses mental dan perilaku manusia melalui kegiatan sehari-hari (King, 2011).  Sedangkan, euphoria adalah suatu perasaan gembira yang meluap, yang dapat diperoleh dari tersalurnya keinginan (Kamus Besar Bahasa Indonesia [KBBI], 2008). Melalui penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa Psychology’s Euphoria adalah perasaan nyaman atau kegembiraan yang direpresentasikan melalui kegiatan ini.

Psyphoria sudah terselenggara secara rutin selama enam periode dimulai dari tahun 2011 hingga pada tahun 2017, Psyphoria dilaksanakan kembali dengan tema “Indonesia Sedjatikoe”. Dasar pemikiran tema ini diambil melalui konsep Self-actualization yang merupakan teori hierarki kebutuhan oleh Abraham Maslow. Self-actualization adalah ketepatan seseorang di dalam menempatkan dirinya sesuai dengan kemampuan yang ada di dalam dirinya (Maslow, 1943). Maka dari itu, Psyphoria memberikan wadah kepada peserta sehingga dapat menunjukan kemampuan dirinya. Sesuai dengan tema Indonesia Sedjatikoe, kami berharap para peserta dan pengunjung mampu mengaktualisasikan diri dengan menerapkan nilai budaya di Indonesia.

Psyphoria 2017 akan mengadakan berbagai lomba meliputi bidang akademik, olahraga dan seni. Pada bidang akademik akan diadakan lomba cerdas cermat, pada bidang olahraga akan diadakan lomba futsal dan dalam bidang seni akan diadakan lomba tari modern serta lomba terbaru yaitu lomba melukis. Pada Psyphoria 2017 ini, juga akan diadakan bazaar sebagai daya tarik dan ditutup dengan acara pentas seni.

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week