Pilih Laman
LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS TEKNIK

29 November 2016

Oleh: Admin Pusat

4

Mahasiswa merupakan generasi muda yang dipercaya mampu memunculkan ide-ide baru yang kreatif dan inovatif dalam menyelesaikan masalah-masalah yang terjadi serta mempu memperbaiki sistem yang kurang efektif dalam kehidupan nyata.

Untuk itu Badan Eksekutif Mahasiswa menyelenggarakan Latihan Dasar Kepemimpinan, untuk periode 2016/2017  tujuannya adalah untuk melatih anggota baru BEM FT, meregenerasi pengurus untuk periode selanjutnya. Peserta kegiatan sebanyak 40 mahasiswa, pada kesempatan kini hadir pembantu Dekan I Fakultas Teknik Dr. Adianto, M.Sc.  Dan penanggung jawab Saudara Andi Ketua BEM FT, Ketua Pelaksananya  Sdri Estefanny. Bertempat di Villa Adhyaksa, Cisarua pada tanggal 4-6 November 2016. Sebagai Motivator pada pelatihan ini adalah Bapak Kurnia Setiawan, S.Sn., M.Hum. Tema dari pelatihan ini adalah Great Leaders Create IncredibleTeams.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk menciptakan jiwa kepemimpinan, rasa kepercayaan diri, rasa tanggungjawab dan kerja sama melatih ketrampilan manajemen pengurus yang nantinya  akan menjadi pemimpin serta pengurus yang tepat unuk sebuah organisasi.

Berita terbaru

Agenda

11 Maret Hari Raya Nyepi
12 Maret Awal Puasa
19 Maret Kuliah Umum Bersama KSP RI
20 Maret Untar 4th Career Week