Pilih Laman
Kunjungan UNTAR ke Sekolah di Malang dan Bekasi

23 September 2015

Oleh: Admin Pusat

Share

Universitas Tarumanagara (UNTAR) tidak pernah ragu untuk mendekatkan diri ke calon mahasiswa di seluruh penjuru Indonesia.� Bukti nyata dari hal ini adalah adanya delegasi UNTAR yang terbang ke segala penjuru Indonesia dan dua diantaranya adalah kunjungan UNTAR ke Malang (SMA St. Albertus dan SMA Cor Jesu Malang) dan SMAK BPK Penabur Harapan Indah (Bekasi).

Kunjungan UNTAR ke semua sekolah tersebut disambut dengan hangat oleh siswa � siswi SMA di sekolah � sekolah tersebut.� Apalagi, para guru cukup suportif dengan acara ini sehingga sebagian dari guru tersebut memberikan tugas untuk mencari informasi seputar Universitas yang berkunjung.� Selain itu, karena sedikitnya jumlah kampus di dalam negeri yang memiliki Fakultas tertentu, maka antusias terhadap UNTAR yang memiliki 8 Fakultas menjadi tinggi.

Di masa yang mendatang, UNTAR akan terus berupaya untuk membuka diri kepada seluruh sekolah dari DKI Jakarta maupun dari luar ibukota.� Hal ini sesuai dengan harapan UNTAR untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dari Sabang hingga Merauke.� Jadi nantikan kunjungan UNTAR ke sekolah � sekolahmu dan segera gabung bersama UNTAR!

Berita terbaru

Agenda

 

14-15 Apr ICASTE & ICEBSH 2025
23 Apr Halal Bi Halal Untar
2 Mei Hari Pendidikan Nasional
11 Mei Wisuda ke-85 Untar
16 Mei Seminar Investasi Pasar Modal