Universitas Tarumanagara (UNTAR) kembali menyelenggarakan acara Entrepreneur Week�(EW) dari tanggal 9 sampai dengan 13 November 2015. �Acara ini merupakan yang ke-6 diselenggarakan sejak pertama kali diadakan pada 20-22 Mei 2013. �EW VI�yang kali ini bertema �Innovation Today for Better Tomorrow� dibagi ke dalam 2 bagian acara yaitu sesi workshop yang dibawakan oleh Achmad Alkatiri (Community Manager Shopee Indonesia) pada 9 November 2015 dengan tema �Creative Digital Marketing� dan Ir Suhartono Chandra, M.M. (Pemimpin Umum Majalah Marketing) dengan tema �How to Sell Your Product Effectively�, pada 13 November 2015, serta pameran bisnis mahasiswa pada 10 sampai dengan 12 November 2015. �Acara workshop diselenggarakan di Ruang Seminar Lantai III Gedung A dan pameran di Hall Lantai I Gedung A, Kampus II.
EW�merupakan ajang untuk mahasiswa Program Studi S-1 Manajemen Bisnis yang berkolaborasi di dalam kelompok-kelompok, mengimplementasikan business plan sekaligus merasakan pengalaman menjalankan sebuah �usaha� dalam sebuah pameran. �Di tiap kelompok mereka dibimbing oleh dosen yang kompeten di bidangnya, sebelum mereka tampil di dalam acara ini. �Di ajang ini mereka dapat berinteraksi dengan berbagai kalangan, termasuk dari kalangan umum yang menyempatkan melihat-lihat kegiatan ini.
Di ajang ini pula, mahasiswa tidak cuma sekadar pameran, karena mereka juga dinilai, dengan berbagai kategori seperti kategori paling inovatif, paling bagus dalam pelayanan dan sebagainya. Pada akhir kegiatan, mahasiswa diharuskan menyusun laporan akhir kegiatan, yang nantinya akan didiskusikan di dalam kelas, untuk mengevaluasi dan bila perlu merevisi model bisnis mereka. �EW selanjutnya akan tetap diselenggarakan pada Semester Genap 2015/2016, dengan inovasi-inovasi yang terus berkembang, yang makin mengasah kemampuan mahasiswa.