Dari kanan Sawidji Widoatmodjo Dekan FE Untar, Adikin Basirun Direktur BEI serta Ratih D Item Direktur PT Succorinvest bersama-sama gunting pita tanda telah dibukanya galeri investasi FE Untar
FE Untar bekerjasama dengan BEI dan PT Succorinvest Central Gani secara resmi membuka galeri investasi bursa saham indonesia 2015 serta penandatanganan kerjasama tripartit di Fakultas Ekonomi Untar
FE Untar, BEI, dan PT Succorinvest membuka galeri investasi 2015 di FE Untar lantai 7 gedung A ruang laboratorium pasar modal,FE Untar yang diwakili Dekan FE Untar Sawidji Widoatmodjo, PT. BEI diwakili Adikin Basirun selaku Direktur Edukasi & Pengembangan serta PT Succorinvest Central Gani diwakili Ratih D. Item selaku Direktur melakukan pengguntingan pita tanda dibukanya galeri investasi FE Untar. Sedangkan penandatanganan MOU dari tripartit tersebut dilakukan diruang auditorium lantai 17 gedung A, peresmian dan penandatanganan ini dilakukan pada tanggal 11 juni 2015 lalu.
Selain meresmikan galeri investasi dan penandatanganan MOU, juga mengadakan seminar yang diperuntukkan bagi segenap dosen dan mahasiswa FE Untar secara cuma-cuma dan setiap peserta mendapatkan makalah serta sertifikat.
Seminar ini mendapatkan respon yang sangat positif dari dosen dan mahasiswa yang hadir terbukti disela-sela ujian akhir semester para mahasiswa meluangkan waktunya untuk mengikuti acara ini.
Acara ini juga dihadiri oleh Rektor Universitas Tarumanagara yaitu Prof. Ir. Roesdiman Soegiarso, M.Sc., Ph.D .dalam sambutannya rektor mengatakan perkembangan pasar modal di indonesia seharusnya sejalan dengan nilai-nilai entrepreneur yang menjadi ciri khas FE Untar, mahasiswa FE Untar yang memiliki bakat entrepreneurship dari keluarga masing-masing pasti mampu mengembangkan bakat tersebut dan akan menjadi entrepreneur yang handal dengan memanfaatkan galeri investasi BEI sebagai pusat sumber belajar dan tempat untuk berdiskusi saling bertukar pikiran serta saling berinteraksi sesama mahasiswa.
Rasa bersyukur mengucapkan Alhamdulillah karena FE Untar sebagai fakultas ternama dapat mengoperasikan galeri investasi bursa saham indonesia mengingat potensi lulusan FE Untar di industri ini cukup besar, demikian uraian kata sambutan dari Dekan FE Untar yaitu Dr. Sawidji Widoatmodjo.S.E., M.B.A.
Demikian juga Adikin Basirun selaku Direktur BEI dan sekaligus pembicara topik pertama menyatakan sangat bangga karena dapat kembali ke FE Untar sebagai salah satu alumni yang berhasil, Adikin Basirun dalam seminar ini membawakan topik dengan judul “Dunia Akademis sebagai Jembatan Masyarakat untuk Berinvestasi di Pasar Modal” sedangkan topik yang kedua yang berjudul “Market Outlook Saham 2015” yang di bawakan oleh Maxi Liesyaputra selaku Head of Reseach PT. Succorinvest Adapun tujuan diadakannya seminar ini adalah untuk menjelaskan kepada para dosen dan mahasiswa FE Untar mengenai arti penting peranan dunia akademis yang menjadi jembatan bagi masyarakat untuk berinvestasi di pasar modal serta menjelaskan kepada para dosen dan mahasiswa FE Untar mengenai propek bursa saham di indonesia pada tahun 2015 dan memperkenalkan kepada dosen dan para mahasiswa FE Untar perihal eksistensi PT Succorinvest Central Gani pada saat ini sebagai mitra kerjasama dalam mengenalkan/mensosialisasikan pasar modal indonesia di lingkungan Fakultas Ekonomi Untar