Universitas Tarumanagara (UNTAR) kembali memenangkan kompetisi.� Kali ini, kemenangan yang diraih berasal dari kategori non-akademik, yakni kategori olahraga dan kategori seni.� Pada kategori olahraga, UNTAR memenangkan lomba Karting tingkat Nasional pada EShark National Karting Championship 2015.� Kemenangan yang diraih pada bulan April 2015 ini terasa membanggakan karena UNTAR tidak hanya menempatkan 1 pembalap pada podium tetapi 2 pembalap yakni David Sutanto yang berhasil menjadi juara 2 dan Hansel Hendrata yang berhasil menjadi juara 3 Gearbox Competition (Keduanya berasal dari UNTAR Mechanical Engineering Racing Team).
Selain prestasi ini, sebelumnya UNTAR juga meraih prestasi pada kategori seni, yakni pada ITB International Choir Competition 2015 pada bulan Februari 2015.� Kemenangan pada kompetisi yang disingkat IICC 2015 ke-2 ini berhasil diraih oleh Paduan Suara Universitas Tarumanagara (PSUT) pada kategori bebas.� Kedua kemenangan ini membuktikan bahwa UNTAR tidak hanya memperhatikan pengembangan aspek akademis dari mahasiswanya namun juga aspek non-akademis yang menunjang masa depan sang mahasiswa di dunia profesional.� Selamat kami ucapkan kepada para pemenang! UNTAR bangga dengan prestasi kalian!