Pilih Laman
Rektor ITN Ingin Contoh Kemajuan Untar

31 Januari 2020

Oleh: Admin Pusat

Share

Delegasi Yayasan Pendidikan Tinggi Nasional (YPTN) Yogyakarta dan Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) berkunjung ke Untar dalam rangka studi banding, Jumat (31/1).

Rektor ITNY Dr. Ir. H. Ircham, M.T. bersama Sekretaris Pengurus YPTN Yogyakarta Ir. Yohanes Agus Jayatun, M.T. dan Bendahara Pengurus YPTN Yogyakarta Ir. H. Sutarto disambut Rektor Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan dan didampingi Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. R.M. Gatot P. Soemartono, S.E., S.H., M.M., LL.M. beserta Wakil Rektor Bidang Nonakademik Dr. Rasji, S.H., M.H. di Kampus I Untar.

Dalam diskusi ini, Untar berbagi mengenai pengelolaan SDM, program, kegiatan, dan tata kelola kampus.

“Mudah-mudahan dengan pertemuan ini kita bisa bersilahturahmi dan memikirkan apa yang bisa dikolaborasikan di masa depan,” ujar Rektor Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan.

Rektor ITNY berpendapat bahwa Untar menyambut baik kedatangan delegasi YPTN-ITNY di kampus Untar. Menurutnya, kunjungan ini dapat menjadi bekal untuk perkembangan ITNY. “Kami punya harapan besar supaya dapat menjadi seperti Untar,” pungkasnya.

Awalnya dikenal sebagai Sekolah Tinggi Teknologi Nasional (STTNAS) Yogyakarta, Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) adalah Perguruan Tinggi yang mengelola 8 program studi, terdiri atas 6 Program Studi S1 dan 2 Program Studi D-III. ITNY dinaungi Yayasan Pendidikan Teknologi Nasional Yogyakarta (YPTN), sebuah yayasan yang didirikan oleh para mantan Tentara Pelajar (TNI – AD Be-XVII).

-JS-

Berita terbaru

Agenda

 

14-15 Apr ICASTE & ICEBSH 2025
23 Apr Halal Bi Halal Untar
2 Mei Hari Pendidikan Nasional
11 Mei Wisuda ke-85 Untar
16 Mei Seminar Investasi Pasar Modal