Dok: LLDikti III
Humas Untar turut berpartisipasi dalam Diskusi Kelompok Terarah atau Focus Group Discussion (FGD) yang diselenggarakan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III (LLDikti III), Senin (15/7/2024) di Kampus Universitas Esa Unggul, Jakarta.
Bertemakan “Transformasi Kehumasan di Era Digital, Strategi dan Kolaborasi untuk Masa Depan”, FGD dihadiri Kepala Humas Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di bawah naungan LLDikti III.
Membuka acara, Kepala LLDikti III Prof. Dr. Toni Toharudin, S.Si., M.Sc. menekankan pentingnya peran dan fungsi humas di perguruan tinggi. Hal ini perlu diperkuat guna menghadapi berbagai tantangan dan peluang di era digital. Ia juga menyoroti pentingnya peran kehumasan dalam membangun citra dan reputasi sebuah perguruan tinggi.
“Humas bukan semata sebagai penghubung antara institusi dengan masyarakat, tetapi juga harus menjadi agen perubahan,” pungkasnya. Ia menambahkan, humas harus adaptif, produktif, dan kreatif, terutama dalam menciptakan konten yang bermanfaat bagi dunia kampus dan masyarakat luas.
Selain dihadiri Rektor Universitas Esa Unggul Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., S.T., M.B.A., I.P.U., ASEAN Eng., acara ini juga mengundang Ketua Umum Asosiasi Perusahaan PR Indonesia Sari Soegondo dan Wakil Sekretaris Umum Perhumas Fardila Astari sebagai pembicara.
Selain itu, turut hadir narasumber dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) di bidang kehumasan, yaitu Sub Koordinator Humas Doddy Zulkifli Indra Atmaja dan Pranata Muda Humas Ahli Muda Dinna Handini, S.Sos., M.I.Kom.
Humas Untar selalu aktif dalam setiap kegiatan terkait kehumasan yang diselenggarakan LLDikti III. Sebelumnya, Untar beberapa kali menjadi tuan rumah kegiatan serupa dan mendapatkan penghargaan kehumasan dari LLDikti III dan Ditjen Diktiristek. (YS/KJ)