Untar telah menyosialisasikan dan mempromosikan keunggulannya ke masyarakat dengan baik dan diharapkan untuk dapat terus berkembang mencerdaskan bangsa.
Hal tersebut dikemukakan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Prof. Dr. Ir. Ari Purbayanto, M.Sc. saat mengunjungi stan Untar dalam kegiatan Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta (PPTJ) ke-19, Rabu (10/1) di Balai Kartini Jakarta.
Direktur Dewan Eksekutif BAN PT yang didampingi Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III (LLDikti III) Prof. Dr. Toni Toharudin, S.Si., M.Sc. disambut Rektor Untar Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan, M.T., M.M., I.P.U., ASEAN Eng.
Rektor mengungkapkan kehadiran Untar dalam ajang PPTJ merupakan bentuk kolaborasi Untar dengan Pemda, LLDikti III, dan berbagai perguruan tinggi. Selain itu, pameran sebagai bentuk kontribusi Untar untuk kemajuan pendidikan tinggi.
“Untar berkontribusi secara aktif dalam ajang ini untuk memperkenalkan Untar kepada masyarakat, membangun komunitas belajar, serta melihat perkembangan perguruan tinggi yang dapat dijadikan evaluasi kinerja Untar dalam merancang keunggulan universitas yang dapat dilihat publik,” ungkapnya.
Sementara itu Kepala LLDikti III secara khusus mengucapkan apresiasi pada Untar atas keterlibatannya di ajang PPTJ ini.
Ia berharap masyarakat menjadikan Untar sebagai pilihan untuk mendukung program pemerintah dalam menciptakan SDM unggul.
PPTJ merupakan acara tahunan yang diselenggarakan LLDikti III dan Dinas Pendidikan DKI Jakarta. Kegiatan yang berlangsung tiga hari ini diikuti berbagai perguruan tinggi untuk mempromosikan keunggulannya guna menarik minat calon mahasiswa. (AW/YS/KJ)