Pilih Laman
Penelitian Majukan Dunia Kesehatan

6 Mei 2023

Oleh: Admin Pusat

Share

FK Untar mengadakan The 1st Tarumanagara Conference on Health and Medicine atau TaCoHaM 2023 secara daring pada Sabtu (6/5). TaCoHaM atau merupakan acara tahunan yang membahas seputar kesehatan dan obat-obatan yang diadakan oleh FK Untar.

Dalam sambutannya, Rektor Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan, M.T., M.M., I.P.U., AE mengatakan penelitian merupakan kontribusi positif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi secara khusus dalam bidang kedokteran.

Acara ini mengundang Senior Konsultan Dermatologi Venereologi Prof. Dr. dr. Cita Rosita Sigit Prakoeswa, Sp.K.K.(K), FINSDV, FAADV yang membahas “Ethical Aspect : Research & Publication”.

Dalam paparannya, Prof. Cita menjelaskan bahwa penelitian merupakan hal yang sangat penting bagi dunia kesehatan masa kini. Melalui penelitian, dunia kesehatan akan semakin maju dan berkembang seiring zaman.

Prof. Citata juga menekankan bahwa peneliti dan peninjau harus bekerja sama dan berdiskusi untuk kebaikan subjek penelitian dan masyarakat.

Turut hadir dalam acara pembicara kedua Direktur Perpustakaan Universitas Surabaya Amirul Ulum, S.sos., M.I.P. (YI/AW)

Berita terbaru

Agenda

 

14-15 Apr ICASTE & ICEBSH 2025
23 Apr Halal Bi Halal Untar
2 Mei Hari Pendidikan Nasional
11 Mei Wisuda ke-85 Untar
16 Mei Seminar Investasi Pasar Modal