Pilih Laman
Cerita Novia Wijaya Berkuliah di Fikom Untar hingga Dapat Bekerja di Shopee

11 Maret 2022

Oleh: Admin Pusat

Share

Fikom Untar sudah menghasilkan ribuan lulusan yang berpengalaman dan profesional di bidangnya masing-masing, salah satunya adalah Novia Wijaya, alumnus Fikom Untar angkatan 2017 yang kini bekerja di Shopee.

Dahulu, pengaruh word of mouth menjadi alasan mengapa Novia memutuskan untuk menempuh pendidikan di Fikom Untar. Novia berkata, “Saya konsultasi dengan guru-guru sekolah dan direkomendasikan untuk masuk ke Fikom Untar yang termasuk salah satu universitas swasta terbaik.”

Baginya, dosen di Fikom Untar sangat membantu para mahasiswa/I dalam mengatasi masalah perkuliahan dan pekerjaan. Selain itu, organisasi mahasiswa di Fikom Untar juga sangat berpengaruh pada saat lulus kuliah, terutama dalam hal bersosialisasi dan kerjasama tim. Memasuki dunia kerja, setiap pelajaran yang telah diperoleh di Fikom Untar sangatlah bermanfaat, termasuk etika komunikasi yang baik dengan sesama rekan kerja maupun ketika sedang kerja tim.

Sebagai lulusan yang kini mengembangkan diri di Shopee, Novia menyampaikan bahwa ilmu public speaking dan public relations juga sangat berguna dalam menghadapi pekerjaan di salah satu e-commerce besar di Indonesia ini. “Ketika berhubungan dengan merchant, atau apabila ada isu-isu, saya harus dapat mengkomunikasikan informasi tersebut dengan cara yang benar dan tepat agar tidak menimbulkan permasalahan lainnya,” ucapnya.

Bagi seluruh mahasiswa/i Fikom Untar, Novia berpesan, “Manfaatkan waktu kuliah sebaik mungkin. Ikut UKMF, UKM, aktif di perkuliahan, jangan lupa belajar, dan berjuang untuk IPK yang bagus, karena hal tersebut akan sangat berguna ke depannya. Harapannya, apa yang telah dipelajari dan dialami selama masa perkuliahan, dapat menjadi pengalaman yang berguna, membawa dampak yang baik untuk masa depan dan dapat selalu membanggakan Fikom Untar.” (VY)

Berita terbaru

Agenda

 

14-15 Apr ICASTE & ICEBSH 2025
23 Apr Halal Bi Halal Untar
2 Mei Hari Pendidikan Nasional
11 Mei Wisuda ke-85 Untar
16 Mei Seminar Investasi Pasar Modal