Forum Diskusi adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh DPM Fikom Untar untuk menyatukan aspirasi mahasiswa, agar tercapai solusi terbaik yang dapat digunakan demi kemajuan Fikom Untar. Pada 16 Juli 2020, DPM Fikom Untar kembali mengadakannya di pukul 10.00 WIB hingga selesai. Melalui kesempatan ini, para mahasiswa dapat menyampaikan aspirasi mereka kepada pengurus, pengajar, dan jajaran pimpinan Fikom Untar.
DPM Fikom Untar sebelumnya sudah menyebarkan form aspirasi yang berisi kelebihan, kekurangan, dan keluhan pembelajaran online Fikom Untar yang telah berjalan selama kurang lebih lima bulan. Angket form tersebut telah disebarluaskan sekitar 3 minggu sebelumnya. Berbicara mengenai ekspektasi dan adaptasi, diskusi ini membawa perbincangan yang mencerahkan opini dan sudut pandang baik dari pihak mahasiswa/i, maupun jajaran staf, dosen, dan pimpinan Fikom Untar.
Semoga dengan diadakannya forum ini, dapat mencapai sebuah titik tengah yang dapat memperbaiki dan meningkatkan proses pembelajaran di Fikom Untar dalam masa pandemi ini. (CA)