Pilih Laman
Sarasehan Fakultas Psikilogi Bangun Hubungan Orangtua dan Kampus

24 Agustus 2019

Oleh: Admin Pusat

Share

Fakultas Psikologi Untar menyelenggarakan Sarasehan: Meningkatkan Integritas untuk Indonesia Maju di Kampus I Untar, Sabtu (24/8).

Kegiatan ini dalam rangka pertemuan orangtua/wali mahasiswa yang dilakukan secara rutin oleh seluruh fakultas. Tujuannya untuk membangun hubungan dan mengenalkan Untar lebih dekat lagi pada orangtua.

Rektor menyampaikan bahwa Untar adalah perguruan tinggi yang sudah terakreditasi A BAN PT, menerima ISO serta berada di peringkat 34 nasional.

“Para orangtua tidak perlu khawatir menitipkan anaknya berkuliah di Untar karena  keunggulan yang dimiliki tersebut”,  ujar nya.

Sementara itu Dekan Fakultas Psikologi Dr. Rostiana, M.Si, Psi. menyampaikan  Fakultas Psikologi mengedepankan nilai-nilai Entrepreneurship, Profesionalisme, Integrity, dan Caring Community (EPIC). Mahasiswa diajarkan bagaimana mereka sadar akan masalah-masalah yang terjadi  di lingkungan sosial, mendampingi mereka yang bermasalah dan tidak diskriminatif.

Berita terbaru

Agenda

 

14-15 Apr ICASTE & ICEBSH 2025
23 Apr Halal Bi Halal Untar
2 Mei Hari Pendidikan Nasional
11 Mei Wisuda ke-85 Untar
16 Mei Seminar Investasi Pasar Modal